Empat Pemain Newcastle United Akan Dilepas - Berita Bola Terpercaya

Berita bola terpercaya dan seluruh terupdate

Rabu, Mei 30, 2018

Empat Pemain Newcastle United Akan Dilepas

Empat Pemain Newcastle United Akan Dilepas
Empat Pemain Newcastle United Akan Dilepas 


Empat Pemain Newcastle United Akan Dilepas
 

Berita bola terpercaya - Pelatih Newcastle United Rafa Benitez butuh dana segar untuk bergerak di bursa transfer musim panas. Salah satu yang bisa  dilakukannya adalah dengan menjual beberapa pemain yang dinilai tak cocok lagi dengan karakter tim yang dibangunnya.

Ada empat pemain the magpies yang akan dilepas oleh Rafa Benitez pada musim panas ini. Menurut Daily Star, Benitez menargetkan dana masuk sebesar 30 juta poundsterling atau setara Rp557 miliar dari hasil penjualan empat pemain tersebut.

Selanjutnya uang hasil penjualan tersebut akan digunakan sebagai tambahan modal untuk membeli pemain baru yang lebih segar untuk menambah kekuatan The Magpies di musim depan.

Pemain pertama yang akan dilepas adalah Aleksandar Mitrovic. Striker Serbia ini telah mengisyaratkan ingin melanjutkan masa depannya di Fulham setelah ia membantu klub itu promosi ke Liga Premier setelah absen empat tahun.Aleksandar Mitrovic bergabung dengan Fulham sebagai pemain pinjaman Newcastle United pada Januari 2018 lalu. Dia menjadi pemain kunci dalam membantu Fulham promosi ke Liga Pirmer dengan mencetak 12 gol dalam 20 pertandingan untuk The Cottagers.

The Magpies kini menunggu tawaran dari Fulham untuk mentransfer permanen Mitrovic. Pemain itu dibandrol sebesar 16 juta poundsterling atau setara Rp 308 miliar.

Adapun pemain Newcastle United lain yang akan dilepas dari St James ‘Park adalah gelandang tengah Chancel Mbemba dan kiper Mat Sels. Keduanya dibidik oleh mantan klub mereka asal Belgia, Anderlecht.

Baca Berita Terlengkap Sepakbola Klik disini


Dan pemain terakhir yang akan dilepas adalah gelandang Mikel Merino. Pemain internasional U-21 Spanyol dibidik oleh Athletic Bilbao dan Real Betis dengan nilai transfer sebesar 8 juta poundsterling atau Rp 148 miliar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar